Setelah di ambil di beli oleh Raksasa media sosial FACEBOOK, whatsapp semakin banyak berbenah. Jika sebelumnya pihak whatsapp melengkapi dengan fitur menjalankan whatsapp dari web, maka kali ini whatsapp melengkapi fiturnya untuk layanan telepon. Jika kita lihat memang sedikit terlambat di bandingkan dengan BBM yang telah lebih dahulu melengkapi dengan fitur tersebut.




Jumat (20/2) pekan lalu sejumlah pengguna Android melaporkan jika mereka dimungkinkan mencoba fitur ini setelah “dihubungi” oleh teman di kontaknya yang telah mengaktifkan fitur tersebut. Diketahui kemudian jika voice call ini tidak bisa dinikmati oleh semua user WhatsApp dan hanya segelintir pengguna terbatas yang membutuhkan proses aktivasi.






Bagaimana cara mengaktivasi? Ini yang cukup rumit. Pengguna harus memutakhirkan aplikasi WhatsApp di versi terkini kemudian mereka harus mencari user yang telah mencoba fitur voice call tersebut. Setelah menemukan, user itu diminta untuk menghubungi via “telepon gratis” ini guna mengaktifkan fitur voice call.
Bagi mereka yang telah aktif bisa “mengundang” user lain dengan cara yang sama. Tentu saja ini tidak mudah sebab mereka yang telah menjajal voice call jumlahnya cukup terbatas dan tidak semua pengguna WhatsApp telah mencicipinya. Demikian tulis IBM Times.

Fitur tersebut sejatinya belum otomatis tersedia di whatsapp kita. Berikut langkah untuk mengaktifkanya :

1. Download Whatsapp versi 2.11.531 [download]

2. Langsung instal, anda tidak perlu menghapus aplikasi whatsapp sebelumnya

3. Selanjutnya anda perlu mendapatkan panggilan dari user yang telah diaktifkan fitur call tsb







Sumber : http://webtrickz.com/how-to-get-whatsapp-free-calling-feature-on-android-now