Alhamdulillah selesai juga mengerjakan sebuah produk yang kami namai sms gateway for school. Sebenarnya apa sih perbedaan sms gateway for school denga  sms gateway ? SMS gateway for school kami rancang untuk keperluan urusan sekolah, dimana dengan software ini dapat membantu meningkatkan kualitas layanan kepada para siswa maupun orang tua siswa. Siapa yang cocok menggunakan sms gateway for school ini ? sekolah-sekolah mulai dari jenjang SD sampai SMA sangat cocok menggunakan sms gateway for school ini.






Beberapa fitur yang menunjang sebagai layanan kepada orang tua siswa maupun siswa meliputi :

1. Nilai harian
Bagi siswa maupun orang tua siswa, bisa mengecek nilai harian yang telah di entri oleh admin sms gateway lewat sms. Siswa cukup mengetikkan sms  dengan format nilai[spasi]nis[spasi]mapel. Program sms gateway akan memberikan balasan secara otomatis informasi nilai siswa dari nis tersebut.

2. Nilai tryout
Bagi siswa yang mau UN biasanya akan disibukkan oleh kegiatan yang namanya tryout. Nah pada sms gateway ini kita bisa mengirimkan hasil tryout kepada masing-masing orang tua wali. Orang tua walipun bisa dengan mudah juga merequest hasil tryout anaknya dengan mengirimkan sms dengan format to[spasi]nis[spasi]tryout keberapa

3. Info SPP dan pengelolaan SPP
Pada fitur ini orang tua siswa dapat mudah mengetahui informasi spp dari anaknya. Setiap kali ada pembayarn spp dan di entry oleh petugas, maka selanjutnya akan ada konfirmasi sms ke orang tua bahwa sudah dilakukan pembayaran. Orang tuapun dapat dengan mudah mengetahui jumlah SPP yang belum dibayar dengan mengetikkan sms dengan format info[spasi]spp[spasi]nis

4. Info buku paket dan pengelolaan buku paket
Biasanya ada kebijakan bagi tiap-tiap sekolah agar para siswanya membeli buku paket yang telah ditentukan pihak sekolah. Sedangkan untuk pembayaranya bisa dengan cara mencicil. Nah fitur ini akan membantu dalam pengelolaan hal tersebut. Orang tuapun dengan mudah bisa mengetahui tentang tagihan buku paket anaknya dengan mengetikkan sms dengan format info[spasi]buku[spasi]nis

5. Absensi siswa
Fitur ini memungkinkan pihak sekolah untuk menginformasikan kepada orang tua tentang masuk atau tidak masuknya siswa di sekolah. Ada pilihan dengan dikirim secara manual dan dikirim otomatis oleh programnya

Halaman awal dari sms gateway for school


Bagi admin sms gateway berikut penjelasan beserta gambar fitur-fitur berkaitan dengan sms gateway for school

A. Entry Data No HP Siswa
Langkah awal yang harus dilakukan oleh admin dari sms gateway for school ini adalah memasukkan data no HP untuk seluruh siswa. Kita tidak perlu memasukkan satu persatu, cukup siapkan data di excel dengan format yang telah disediakan. berikut format excel untuk import data buku telepon


Untuk grup harus di isi dengan murid, dikarenakan setingan script dari sms gateway for school ini akan memproses pada grup murid saja.

Berikut hasil dari import data buku telepon jika berhasil.


B. Seting Tahun ajaran, kelas, kelas nilai dan tahun

Langkah selanjutnya adalah menseting tahun ajaran, tahun dan kelas dan kelas detail di menu school utilities --> seting kelas / thn ajaran. Ganti tahun ajaran dan semester sesuai dengan tahun ajaran dan semester sekarang, ini akan berpengaruh dengan nilai harian dan nilai tryout.


Kita juga bisa menambahkan kelas, kelas nilai dan tahun jika dibutuhkan.

C. Nilai Harian

Selanjutnya kita memasukkan data siswa perkelas. Data siswa ini kita masukkan setiap tahun ajaran berganti, dikarenakan setiap tahun ajaran siswanya akan berganti. Masukkan dengan cara mengimport dari data dari file excel. Berikut format dari file excel


Jika berhasil mengimport data siswa maka akan ditampilkan datanya seperti ini


Selanjutnya adalah menseting mata pelajaran untuk nilai harian. Kita bisa memilihnya di menu nilai harian kemudian pilih mapel nilai harian. Kode mapel akan digunakan untuk request orang tua wali dengan format nilai[spasi]mata pelajaran. Mata pelajaran akan mengambil dari kode mapel. Untuk menghapus mapel yang telah ada kita bisa mengklik icon x. Hati-hati jika anda menghapus mapel disini maka semua nilai pada tahun ajaran dan semester yang aktif dengan mapel yang dihapus akan ikut terhapus


Selanjutnya adalah memasukkan nilai untuk tiap-tiap mapel, caranya klik menu entry nilai harian, kemudian klik upload nilai. masukkan jenis ulangan, mapel, kelas dan pilih file excel yang telah kita siapkan sebelumnya dan klik kirim.



Jika berhasil kita bisa mengeceknya di kumpulan nilai harian. Caranya pilih kelas kemudian tampilkan


Selanjutnya untuk mengeceknya kita tinggal mengirimkan SMS ke no HP sms gateway kita dengan format nilai[spasi]nis[spasi]mapel. Sistem akan membalas otomatis sms yang masuk dengan format tersebut

fitur baru
Kita juga dapat mengirimkan rekap nilai mingguan setiap hari sabtu.


D. Nilai Tryout
Untuk nilai tryout prosedurnya sama seperti menseting nilai harian, dimana kita tentukan terlebih dahulu mapel dari tryout.
Kemudian kita masukkan nilai lewat menu entry nilai tryout


Untuk menghapus nilai tryout, cukup klik simbol x. Maka data nilai tryout berdasarkan tahun ajaran, semester, mapel dan kelas akan terhapus semua.

Untuk melihat hasilnya kita bisa klik menu kumpulan nilai tryout


Untuk mengirimkan nilai tryout ke orang tua siswa, kita bisa menggunakan menu kirim nilai tryout. Pilih tryout ke, pilih jenis modem yang akan digunakan untuk mengirim kemudian klik kirim. Maka data tryout akan terkirim kepada orang tua siswa


berikut hasil kirim tryout untuk tiap-tiap siswa


Orang tua siswapun dapat merequest nilai try out dengan mengirimkan sms dengan format TO[spasi]nis[spasi]tryout ke.

E. Absensi
Untuk memasukkan data absensi cukup  kita siapkan data siswa yang tidak masuk saja di excel untuk di import. Sedangkan yang tidak dimasukkan maka akan di anggap masuk.  Berikut format excel dari absensi



Klik import kemudian pilih file excel absensi yang telah siapkan sebelumnya kemudian klik kirim

Jika berhasil kita bisa melihat hasil dari import absensi


Untuk mengirimkan pemberitahuan absensi kepada orang tua siswa ada dua cara. Yang pertama dengan cara manual, dan yang kedua cara otomatis. Jika kita mengaktifkan kirim secara otomatis, maka kita tidak perlu mengirimkan secara manual. Untuk mengirim absensi secara manual silahkan pilih menu kirim absensi manual. tinggal kita tentukan tanggal bulan dan tahun, kemudian pilih modem, kemudian tentukan apakah semua siswa termasuk yang masuk akan dikirimi atau hanya yang tidak masuk saja kemudian klik kirim.


Berikut hasil kirim absensi dengan opsi kirim semua


Berikut hasil kirim absensi dengan opsi kirim yang tidak masuk saja


Sedangkan untuk opsi kirim absensi secara otomatis kita seting terlebih dahulu

Pada setingan kirim absensi otomatis kita akan menentukan jam, opsi pengiriman dan status. Jika status kita nonaktifkan maka fitur ini tidak akan dijalankan

fitur baru
Kita juga bisa mengirimkan rekap absensi mingguan setiap hari sabtu



F. Info SPP
Seperti sudah disinggung sebelumnya bahwa fitur ini digunakan untuk mengelola pembayaran SPP. Terlebih dahulu seting modem yang akan digunakan untuk mengirim sms ke orang tua jika ada pembayaran spp. Silahkan di klik menu seting modem SPP & Buku.

Selanjutnya adalah memasukkan nilai spp untuk masing-masing kelas. klik menu seting spp untuk memasukkan spp tiap-tiap kelas.

Kemudian untuk memasukkan nilai SPP yang sudah kita set diatas, dapat dilakukan di menu entry spp. Entry spp ini kita masukkan satu bulan sekali (jika spp satu bulan sekali). Untuk tanggal entry bebas, namun lebih baik di awal bulan. Jika kita menghapus data di entry spp maka semua data yang sudah dimasukkan untuk tiap-tiap siswa akan ikut terhapus (jadi berhati-hati dalam menghapus)


Berikut tampilan spp yang sudah masuk untuk masing-masing siswa


Selanjutnya jika ada siswa yang membayar spp kita bisa proses di data spp siswa. Kita bisa menggunakan menu pencarian, menggunakan nis ataupun nama siswa. Jika sudah ketemu kita bisa klik icon berwarna biru pada sebelah kanan untuk melihat detail spp siswa tersebut. Kemudian klik pembayaran spp


Ketika siswa melakukan pembayaran SPP, maka sistem akan mengirimkan sms konfirmasi bahwa sudah dibayarkan spp sebanyak xxxxxxx ke nomer hp yang sudah di daftarkan sebelumnya.

Berikut hasil dari pembayaran diatas


Untuk menghapus jika terjadi kesalahan cukup pilih icon x.

Kita juga bisa melihat laporan dari spp ini, klik menu laporan spp, kemudian pilih apakah seluruhnya ataupun per tahun ajaran.

G. Info Buku
Kadang kala beberapa sekolah mewajibkan siswanya untuk membeli buku paket yang sudah di koordinir oleh sekolah. Dengan demikian setiap siswa harus membayar kepada pihak sekolah berkaitan dengan buku paket tersebut. Pembayaran bisa dilakukan dengan cara mencicil ataupun langsung lunas. Di sistem ini siswa yang membayar dengan cara mencicil dapat dengan mudah di kelola dengan aplikasi ini.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah menseting harga dari buku paket yang akan dibeli. Dengan asumsi bahwa setiap siswa melakukan pembelian buku paket, maka kita bisa menetapkan harga untuk tiap-tiap jenjang kelas. Misal kelas 7 adalah 250.000, kelas 8 300.000 dan kelas 9 400.000. Kita bisa memasukkan setingan tersebut di menu seting buku.


Setelah kita memasukkan setingan harga buku untuk tiap-tiap kelas, selanjutnya adalah memasukkan harga buku ke masing-masing siswa perkelas. Untuk mengentry harga buku untuk tiap-tiap siswa perkelas, kita bisa menuju entry buku. Pilih kelas yang ingin kita entry, kemudian isi keterangan dari buku yang akan di entry kemudian pilih tambah


Maka otomatis semua siswa kelas 7 akan terisi data harga buku untuk masing-masing siswa. Untuk mengecek silahkan klik menu data buku siswa. Pilih icon warna biru sebelah kanan untuk menampilkan detail dari tagihan buku.


Untuk melakukan pembayaran cicilan buku, admin dari sms gateway cukup mencari data siswa di data buku siswa. Cari siswa menggunakan form yang disediakan berdasarkan nis ataupun nama. Jika sudah ditemukan kemudian Pilih icon warna biru sebelah kanan untuk menampilkan detail dari tagihan buku. Klik tombol pembayaran buku, masukkan


Ketika siswa melakukan pemmbayaran maka otomatis informasi sms berkaitan dengan pembayaran akan di kirimkan ke orang tua siswa yang bersangkutan. Berikut hasil entry pembayaran buku