Jika anda membangun sms gateway menggunakan gammu sebagai engginenya, tentu saja anda pernah merasakan jika sms yang masuk melebihi dari 160 (1 sms) karakter maka sms tersebut akan di pecah menjadi dua atau lebih bagian. Sehingga ketika masuk di inbox kita maka akan masuk menjadi bagian-bagian yang terpisah.

Sms yang masuk di tabel inbox tersebut ketika dipecah pecah sebenarnya setiap pecahan memiliki id masing-masing yang merupakan identitas dari bagian sms yang dipisah. Id tersebut di tampung di kolom UDH. jadi setiap ada sms masuk yang melebihi dari 160 karakter maka bisa di pastikan bahwa terdapat nilai di kolom UDH. Isi dari UDH tersebut terdiri atas 12 digit. dimana 10 digit merupakan identitas pecahan sms sedangkan 2 digit akhir merupakan urutan sms.

Contoh pecahan udh 050003A70201 dan 050003A70202. UDH tersebut menjelaskan bahwa 050003A702 merupakan identitas sms, sedangkan dua angka terakhir 01 dan 02 merupakan urutan dari pecahan sms tersebut.

Nah dari nilai di UDH ini kita bisa menyatukan sms dengan script yang kita buat. Cara kerja dari script yang kita nantinya adalah sebagai berikut

1. Cek di tabel inbox apakah UDH nya tidak kosong

2. selanjutnya program akan melakukan pengecekan nilai UDH yang memiliki urutan 01

3. Jika urutan UDH 01 ditemukan selanjutnya akan di insert ke tabel tinbox yang sudah kita siapkan sebelumnya dan menghapus isi inbox yang sudah di masukkan ke tabel tinbox

4. Selanjutnya program akan mencari urutan yang lain dengan 10 digit awal UDH yang sama kemudian di pindah (update) ke dalam folder tinbox berdasarkan 10 digit UDH yang telah di entry sebelumnya

5. Setelah proses memindahkan isi inbox ke tabel tinbox selanjutnya pindahkan isi dari tabel tinbox ke folder inbox.

Wah prosesnya memang sangat berliku-liku

Baik sekarang caranya

1. Buat tabel baru dengan nama tinbox dengan isi


2. Selanjutnya kopikan dan jalankan script dibawah ini