Jika anda merupakan pengguna dari sms gateway dan ingin menginstal produk sms gateway di windows 10, maka ada kendala dalam proses instalasinya. Yaitu pada saat membuat service dan menjalankan service dari engine gammu lewat web installer yang kami buat. Kemungkinan hal ini disebabkan karena windows 10 mencegah pembuatan service dan menjalankan lewat browser.
Ada solusi yang mungkin bisa kami tawarkan jika anda ingin menginstal sms gateway di windows 10.
Lakukan instalasi dengan sebelumnya menginstal driver modem dan mematikan UAC pada control panel. setelah itu menjalankan installer melalui browser. Nah pada step 5 lakukan langkah di bawah ini
Pada step 5 membuat service gammu akan mengalami kegagalan. Anda bisa menginstal service gammu secara manual melalui command prompt dengan cara
- klik start menu dan ketik cmd. Kemudian klik kanan aplikasi cmd dan pilih run as administrator
- kemudian ketik gammu-smsd -c smsdrc1 -n phone1 -i
jika berhasil maka akan keluar pesan service phone1 installed succesfully
- kemudian jalankan service dengan mengetikkan di command prompt gammu-smsd -c smsdrc1 -n phone1 -s
Jika berhasil maka akan ada pesan seperti ini
Setelah berhasil membuat service secara manual selanjutnya anda tinggal melanjutkan selanjutnya dengan mengabaikan error pada step 5 dan 6
Komentar
https://kaktheo.blogspot.com/2017/01/membuat-auto-start-service-gammu-di.html
BalasHapusbukanya kalau service sudah start ndak perlu dijalankan lagi ya.
Hapusyang saya masih error untuk start phonenya mas, minta tolong dibantu
BalasHapus